Senin, 16 Februari 2015

CARA CEPAT ATASI MARAH ( EMOSIONAL )

Berbagai masalah yang sering dialami oleh banyak orang seringkali menjadikan mereka stress berat. Ketika seseorang sudah stress maka sangat mudah sekali terpancing marah dan emosi.
 
Tidak sedikit juga dengan sikap stress dan kemarahan kita atas masalah yang dialami, terkadang kita justru terfokus dengan masalahnya namun melupakan untuk berfikir mencari solusi atas masalah tersebut.
Saya sendiri jujur tetap saja terkadang juga bisa stres dan mudah marah loch hehe, tapi memang kadarnya tidak terlalu sering karena dahulu sudah pernah mengalami stress dan kemarahan yang berkepanjangan.
Padahal sebenarnya ada juga ilmu dan cara bagaimana supaya kita bisa menghilangkan stress dan kebiasaan marah dalam diri kita dengan cepat.
Dengan kita bisa menghilangkan stress dan kebiasaan marah kita dengan cepat, kita jadi bisa lebih fokus untuk mencari solusi atas masalah yang kita hadapi.
Berikut ini merupakan beberapa Cara Mengatasi Kemarahan dengan Cara Cepat dalam Hitungan Detik sebagaimana dikutip dari tempo.co.

1. Tarik nafas dalam selama 5-10 detik
Fokuslah untuk menghitung jumlah detik ketimbang fokus pada pikiran yang membuat Anda marah. Tarik nafas perlahan melalui hidung dan hembuskan nafas melalui mulut.

2. Pikirkan tentang situasi saat Anda marah dan pahami apakah situasi itu merupakan sesuatu yang memicu kemarahan Anda
Penting untuk mengingat situasi atau sebab lainnya yang bisa membuat Anda marah. Sebab setiap orang memiliki penyebab kemarahan yang berbeda. Kadang dengan menyadari bahwa Anda tengah terpengaruh tekanan dari luar yang membuat Anda marah akan membantu Anda untuk lebih tenang.

3. Pikirkan solusi singkat untuk mengatasi masalah
Misalnya, jika Anda marah karena anak Anda menghabiskan terlalu banyak uang, maka Anda bisa pergi ke halaman rumah untuk mengalihkan emosi. Selain itu, Anda juga bisa pikirkan dari sekarang solusi jangka panjang untuk mengatasi kemarahan yang sesuai dengan kebiasaan atau karakter dan kepribadian.

4. Beralihlah dari situasi yang membuat Anda marah
Jika Anda beradaa di lingkungan yang membuat anda mudah marah, segera mencoba untuk cari suasana baru dari lingkungan anda. Anda bisa melakukan refreshing dengan jalan-jalan ke lokasi wisata atau tempat yang bisa memberikan anda ketenangan.
Saat seseorang dalam kondisi baik, pastinya setiap orang menyadari bahwa di dunia ini tidak ada satupun orang yang tidak punya masalah. Namun ketika kita diuji dengan sebuah masalah seringkali tidak semua orang menyadari akan hal itu sehingga mudah stress dan marah.
Semoga tips dan cara tersebut diatas bisa memberikan inspirasi dan solusi jika sewaktu-waktu anda mengalami masalah yang berat sehinggabisa terhindar dari yang namanya stres dan marah.